BIMBINGAN AKREDITASI PERPUSTAKAAN OLEH DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN PROVINSI DKI JAKARTA

PEMBINAAN PRA-AKREDITASI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS BUDI LUHUR

OLEH DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN PROVINSI DKI JAKARTA

 

Jakarta, 27 Mei 2024 – Dalam rangka persiapan akreditasi, Perpustakaan Universitas Budi Luhur mengadakan bimbingan kesiapan akreditasi pada hari Senin, 27 Mei 2024 dengan pembimbing dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi DKI Jakarta. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi DKI Jakarta diwakili oleh Bapak Arif Fadillah, S.S, M. Si, Ibu Penny Librayanti, M. Si, Ibu Nurunnisa Prameswari Utami, S. Si, dan Bapak Faiz Ridhal Malik, S.I.Kom. Kegiatan bimbingan akreditasi ini dihadiri juga oleh Bapak Dr. Prudensius Maring, M.A, Bapak Hendri Irawan, S.Kom., M.T.I dan pustakawan dan staf Perpustakaan Universitas Budi Luhur.

Kegiatan ini memaparkan hasil dan bukti fisik yang sesuai dengan data instrumen akreditasi Perpustakaan Perguruan Tinggi. Hasil pemaparan tersebut langsung ditanggapi oleh Bapak Arif Fadillah, S.S, M.Si dan Ibu Penny Librayanti, M.Si sebagai bahan masukan dan evaluasi. Kegiatan tersebut berjalan dari pukul 10.00 - 14.00 WIB dan berjalan dengan lancar.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan Perpustakaan Universitas Budi Luhur mendapatkan hasil yang terbaik dengan kesiapan yang lebih matang. Terima kasih juga kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi DKI Jakarta yang sudah mengirimkan perwakilannya untuk membimbing Perpustakaan Universitas Budi Luhur.