Profil-Visi Misi

Selamat Datang di website resmi Perpustakaan Universitas Budi Luhur. Website ini menyediakan informasi seputar Perpustakaan Universitas Budi Luhur dan penelusuran koleksi perpustakaan.
Perpustakaan Universitas Budi Luhur merupakan unit yang berfungsi memberikan pelayanan informasi kepada civitas akademika dalam melaksanakan tugas Tri Dharma Perguruan Tinggi yang meliputi pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Perpustakaan Universitas Budi Luhur senantiasa mengembangkan diri mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi khususnya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang diwujudkan dengan implementasi teknologi informasi dalam menjalankan aktifitas serta penyediaan sarana dan prasarana yang menunjang bagi pengguna perpustakaan.

Visi

Sebagai pusat layanan informasi yang lengkap dan dapat memberikan pelayanan prima kepada civitas akademika secara luas berbasis kewirausahaan, teknologi, dan cerdas berbudi luhur

Misi

  1. Menyediakan kebutuhan koleksi yang relevan dengan kebutuhan pemustaka.
  2. Mengembangkan pusat repository local konten (deposit) yang open access.
  3. Menyelenggarakan pelayanan prima yang memenuhi standar pelayanan minimum.
  4. Mengembangkan kompetensi kepustakawanan yang bersertifikasi.
  5. Menyelenggarakan pengembangan Sumber Daya Informasi Tercetak dan Elektronik.
  6. Menyediakan Layanan berbasis internet.
  7. Mengembangkan total quality manajemen dalam pengelolaan perpustakaan yang terakreditasi.